Selamat Membaca

Cari Blog Ini

freedom of el-zaki

Selasa, 27 November 2012

KSR STIENU ADAKAN SOSIALISASI KENAKALAN REMAJA


KSR STIENU ADAKAN SOSIALISASI KENAKALAN REMAJA

KSR DONOROJO.JPG



Senin, 26 November 2012 Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) KSR Stienu menggelar kegiatan sosialisasi kenakalan remaja  dalam rangka memperingati harlahnya yang ke-14. Kegiatan yang bertemakan  “ Membangun Generasi Muda yang Sadar Lingkungan Sosial” . Dengan pemateri Edi Utomo dari MIPHA ( Masyarakat Indonesia Peduli HIV AIDS) menjelaskan tentang materi HIV AIDS yang merupakan dampak dari pergaulan bebas. Maka diadakannya sosialisasi tentang kenakalan remaja yang selama ini perlu adanya perhatian yang sangat serius. 
Kita tahu bahwa remaja sekarang banyak sekali yang terpengaruh oleh pergaulan bebas. Dan selama ini mereka tidak pernah memperhatikan dampak dari pergaulannya. Oleh sebab itu, UKM KSR stienu berinisiatif untuk mengadakan sosialisasi khususnya dikalangan remaja dan menginformasikan dampak dari pergaulan bebas tersebut.
Kegiatan yang diselenggarakan di MA. Salafiyah desa Bandungharjo kecamatan Donorojo. Dengan peserta undangan siswa SMA  dari dua kecamatan, yaitu kecamatan Donorojo dan kecamatan Keling itu mendapat antusias oleh siswanya

Tri Puji Lestari selaku Ketua Panitia mengatakan, “kami mengadakan kegiatan ini untuk mengantisipasi maraknya kenakalan remaja. Supaya mereka tidak melakukan perilaku yang menyimpang. Disamping itu juga, alasan kami karena pada 1 desember adalah hari HIV Aids dan  sebagai sosialisasi KSR Stienu dan kampus stienu ke masyarakat Donorojo dan Keling ”. 
Nilis Zakiyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar